Search

Dari Spa Hingga Kopi, Ini Deretan Bisnis Wulan Guritno

Dari Spa Hingga Kopi, Ini Deretan Bisnis Wulan Guritno

Jakarta, CNBC Indonesia - Artis cantik Wulan Guritno belakangan ini sangat jarang terlihat di layar kaca. Diam-diam, Wulan sedang menyelami dunia bisnis seperti artis Tanah Air lainnya.

Wanita berdarah Jawa-Inggris ini menggeluti beberapa bisnis di berbagai sektor. Hal ini tentunya menambah pundi-pundi pendapatannya selain menjadi aktris.

Berikut adalah deretan bisnis Wulan Guritno.

Bisnis perawatan tubuh

Aktris kelahiran 14 April 1981 ini memilih usaha waxing bernama Poetre Wax & Spa. Bisnis yang dijalankan Wulan menyediakan layanan perawatan rambut, kuku, dan pijat.

Dia berbisnis waralaba selama 10 tahun bersama tiga rekannya, Amanda Soekasah, Janna Soekasah, dan Jovita Noorwanti. Dengan modal Rp 15 juta, Wulan membangun bisnisnya.

Tidak tanggung-tanggung, bisnis waralabanya sudah mulai berkembang. Mengenai omzet, dia menyebut bisa mendapatkan ratusan juta rupiah atau puluhan juta rupiah jika pengunjung sepi.

Kini Wulan Guritno sudah membuka 30 outlet dan keuntungan per bulannya bisa mencapai puluhan hingga ratusan juta rupiah.


Kuliner

Sejak 2013, Wulan memilih bisnis es krim home-made, Spiky Smooth. Wulan menganggap bahwa bisnis es krim home-made yang digelutinya bersama sang adik, Danar.

Ibu dari tiga anak itu pun mengatakan bahwa es krim yang dijualnya memiliki rasa yang spesial, seperti milo, hazelnut, peanut butter, sama Cream Cheese.

Saat ini, es krim yang dijual Wulan hanya bisa dipesan lewat online dan delivery saja. Meskipun demikian, Spiky Smooth Ice Cream itu dapat dikirim ke seluruh DKI Jakarta, Bekasi, Depok, dan Tangerang. Untuk segi harga pun relatif murah yakni Rp 30 ribu hingga Rp 80 ribu.


Bisnis kedai kopi

Wulan Guritno bersama beberapa artis lain seperti Tarra Budiman, Ario Bayu dan Danar belum lama ini telah membuka sebuah kedai kopi. Kedai bernuansa elegan klasik itu bernama Cultivar Coffeehouse dan berada di Bandung.

(dob/dob)

Halaman Selanjutnya >>>>




Bagikan Berita Ini

0 Response to "Dari Spa Hingga Kopi, Ini Deretan Bisnis Wulan Guritno"

Post a Comment

Powered by Blogger.