Search

Petugas Gabungan Olah TKP Kecelakaan Maut Tol Cipularang

Petugas Gabungan Olah TKP Kecelakaan Maut Tol Cipularang

Purwakarta, CNBC Indonesia - Petugas gabungan melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) kecelakaan maut di Jalan Tol Cikampek-Purwakarta-Padalarang KM 91+400, Plered, Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat.

Para petugas berasal dari berbagai instansi antara lain Polda Jabar, Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT), Dishub Jabar, Dishub Purwakarta, dan Balai Pengelola Transportasi Daerah (BPTD) Wilayah IX.

Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol Trunoyudo Wisnu Andiko mengatakan, olah TKP akan menggunakan metode TAA (Traffic Axcident Analysis). TAA, kata dia, merupakan suatu metode yang merupakan SOP untuk penanganan insiden kecelakaan lalu lintas.

"Itu metode untuk ungkap kecelakaan, ujar Trunoyudo seperti dilansir detik.com.


Corporate Communication & Community Development Group Head PT Jasa Marga (Persero) Tbk. Dwimawan Heru mengatakan, sejak pukul 09.20 WIB, Jasa Marga bersama pihak kepolisian kembali memberlakukan rekayasa lalu lintas contraflow yang dimulai sejak KM 96 sampai dengan KM 90.

Selain itu, menurut Dwimawan, pengalihan arus lalu lintas juga diberlakukan bagi pengguna jalan dari arah Bandung ke arah Jakarta. Pengguna jalan dapat keluar di GT Cikamuning dan masuk kembali lagi ke Jalan Tol Cipularang melalui GT Jatiluhur.

"Kami mohon maaf atas ketidaknyamanan yang mungkin ditimbulkan atas pengalihan lalu lintas yang dilakukan. Kami imbau pengguna jalan untuk dapat fokus berkendara, memenuhi kecepatan minimum berkendara di jalan tol dan memperhatikan rambu-rambu serta arahan petugas, terutama menjelang titik awal contraflow yang diberlakukan," kata Dwimawan dalam rilis yang diterima CNBC Indonesia, Selasa (3/9/2019).

[Gambas:Video CNBC]

(miq/miq)

Halaman Selanjutnya >>>>




Bagikan Berita Ini

0 Response to "Petugas Gabungan Olah TKP Kecelakaan Maut Tol Cipularang"

Post a Comment

Powered by Blogger.