Search

Catat Nih! Kenali Emas dan Tempat Menyimpan yang Aman

Catat Nih! Kenali Emas dan Tempat Menyimpan yang Aman

Jakarta, CNBC Indonesia - Harga emas dunia sepanjang pekan ini mengalami koreksi yang cukup lumayan. Hasrat pelaku pasar terhadap aset-aset berisiko tinggi membuat emas kekurangan peminat.

Emas merupakan komoditas yang dianggap paling aman, terutama bagi investor pemula. Namun, mungkin masih ada beberapa orang yang mengetahui karateristik dari instrumen semacam ini.

Financial Planner Kiki dalam wawancara ekslusif bersama tim CNBC Indonesia pun memaparkan sejumlah karateristik instrumen emas yang dianggap paling cocok bagi investor pemula.

"Pertama, dia stabil dari naik turunnya sesuai kebuuhan kita," kata Kiki, seperti dikutip Minggu (8/9/2019).

Tak hanya harga yang stabil, komoditas emas juga fleksibel mengikuti kebutuhan sang pengguna. Menurut Kiki, emas tidak hanya bisa disimpan, melainkan juga dijual kepada siapapun.

"Dia stabil dan dia bisa dijual kapan saja, kepada siapa saja karena likuid sekali. Semua familiar dengan emas." jelasnya.

Selain itu, sambung dia, instrumen emas juga bisa berubah bentuk. Lantas, bagaimana bisa sebuah logam padat seperti emas bisa berubah bentuk? Apa artinya?

"Dalam arti bisa jadi perhiasan. Beberapa orang misalnya punya banyak emas, dilebur jadi satu untuk diwariskan atau diubah jadi perhiasan lalu dijual kembali," kata Kiki.

Kiki bahkan membagikan tips tempat penyimpanan emas paling aman. Jika sebagian orang menyimpan emas di dalam lemari, namun menurut Kiki lokasi tersebut ternyata tidak aman.

"Harus ada spot tertentu. Biasanya orang kalau simpan emas itu sekarang lucu-lucu. Ada yang simpan di buku, atau kaleng minuman soda. Sudah jarang sekali yang simpan dalam lemari," katanya.

"Karena kenapa? Kalau kita simpan di dalam negeri, kalau ada niat jahat pasti lemari duluan. Beberapa saya dengar malah disimpan di paralon atas rumah. Lagipula emas itu tidak boleh di tempat lembab. Terlalu lama di lemari bisa dempet," jelas Kiki.

Selain itu, kini perbankan menyiapkan layanan Safe deposit box, yang tentunya berbiaya. Jadi, pilihan menjadi keputusan masing-masing. (hoi/hoi)

Halaman Selanjutnya >>>>




Bagikan Berita Ini

0 Response to "Catat Nih! Kenali Emas dan Tempat Menyimpan yang Aman"

Post a Comment

Powered by Blogger.