Search

10 YouTubers Milenial Terkaya di 2019, Paling Muda 7 Tahun

10 YouTubers Milenial Terkaya di 2019, Paling Muda 7 Tahun

Jakarta, CNBC Indonesia - Dengan 1,3 miliar pengguna harian, YouTube menawarkan akses instan ke salah satu pemirsa terbesar di Internet untuk semua produsen konten video. Bagian terbaiknya adalah, Anda dapat membuat saluran sendiri secara gratis dan mulai mengunggah video kapanpun itu.

Namun, perlu dicatat bahwa kesuksesan tidak datang dalam semalam. Semua YouTuber yang dibayar paling tinggi harus bekerja keras untuk sampai ke tempat mereka sekarang.

Menariknya, sebagian besar Youtuber itu berusia di bawah 30 tahun. Berikut adalah sepuluh YouTuber terkaya di tahun 2019.

1. Daniel Middleton (Saluran YouTube: DanTDM)
Penghasilan: $ 16,5 juta

Pelanggan: 21 juta

Siapa bilang game itu buang-buang waktu? Saat ini, orang terkaya di YouTube telah membuat kekayaannya di video Minecraft, meskipun Daniel Middleton, pemilik saluran paling menguntungkan di YouTube juga telah cukup sukses di luar platform.

Daniel berasal dari Inggris dan lelaki Inggris yang lahir tahun 1991 ini telah menerbitkan beberapa buku komik dan membintangi sejumlah acara TV (seperti Skylanders Academy) dan YouTube Red Series, tetapi sebagian besar penghasilannya masih berasal dari tampilan yang didapatnya di video Minecraft-nya, termasuk sponsor game dan merchandise. Dia bahkan memiliki saluran kedua bernama MoreTDM meskipun tidak aktif dalam beberapa tahun terakhir.

youtuberFoto: DanTDM (Screensot Instagram @dantdm)

2. Evan Fong (Saluran YouTube: VanossGaming)
Penghasilan: $ 15,5 juta

Pelanggan: 24 juta

Meskipun memiliki 4 juta lebih banyak pelanggan daripada saluran DanTDM, kekayaan Evan Fong saat ini menjadi yang terbesar di antara YouTuber lainnya. Tidak seperti konten Middlton, video Fong tidak selalu mencakup genre game tunggal, dan mereka sangat dipuji karena gaya pengeditan videonya yang khas.

Pada 2015 Evan bekerja sebagai sutradara kreatif pada permainan video berjudul Dead Realm dan ia juga ikut menulis serial animasi komputer yang disebut Paranormal Action Squad. Saluran VanossGaming dibuat pada September 2011 dan dalam tujuh tahun terakhir, telah menarik 9,3 miliar tampilan.

Evan juga menjalankan saluran YouTube musik, tetapi itu tidak sepopuler saluran permainannya. Perlu diketahui, Evan lahir tahun 1992 di Kanada.

youtuberFoto: Evan Fong (VanossGaming) (dok, Twitter @Evan Fong)

3. Dude Perfect
Penghasilan: $ 14 juta

Pelanggan: 43 juta

Grup Dude Perfect memiliki 5 anggota, dan si kembar Cotton Cory dan Coby adalah inti dari tim ini, tetapi tiga teman sekolah menengah mereka telah menjadi bagian dari proyek sejak awal. Selain menjalankan salah satu saluran yang paling berlangganan di YouTube, kru Dude Perfect juga memiliki aplikasi seluler mereka sendiri yang dinamakan Dude Perfect yang tersedia di iOS dan Android.

Mereka telah membangun kemitraan dengan Nickelodeon dan memiliki acara TV yang disebut The Dude Perfect Show. Sebagian besar video YouTube mereka berpusat di sekitar kegiatan olahraga dan semuanya mengandung unsur komedi yang secara signifikan berkontribusi pada popularitas saluran Dude Perfect YouTube, dan sebagian besar video mereka disponsori.

Fakta bahwa video mereka sering menampilkan atlet profesional dan selebritas seperti Tyreke Evans, Johnny Manziel atau Tim McGraw yang juga berkontribusi pada keberhasilan cepat para kru.

youtuberFoto: Dude Perfect (Screenshot instagram @dudeperfect)

Halaman Selanjutnya >>>>




Bagikan Berita Ini

0 Response to "10 YouTubers Milenial Terkaya di 2019, Paling Muda 7 Tahun"

Post a Comment

Powered by Blogger.