Search

Sistem Komputer Bandara Down, Ribuan Penumpang Terpaksa Antre

Sistem Komputer Bandara Down, Ribuan Penumpang Terpaksa Antre

Jakarta, CNBC Indonesia- Sistem komputer Customs and Border Protection (CBP) di Amerika Serikat (AS) tidak berfungsi alias shutdown secara nasional pada hari Jumat (16/8/19) waktu setempat.

Akibat gangguan itu, para pengunjung dari luar negeri yang ingin masuk ke AS diperiksa langsung oleh pejabat perbatasan. Pemeriksaan mereka menjadi lebih ketat, termasuk pemeriksaan pada basis data individu yang diduga terlibat dalam terorisme atau kejahatan lainnya.

Hal ini pun menyebabkan antrean mengular dan banyak penumpang mengeluhkan hal tersebut di media sosialnya.


"Petugas CBP terus memproses wisatawan internasional menggunakan prosedur alternatif hingga sistem kembali online. Wisatawan di beberapa bandara masuk mengalami waktu tunggu yang lebih lama dari biasanya dan petugas CBP bekerja untuk memproses wisatawan secepat mungkin dengan tetap menjaga tingkat keamanan tertinggi," kata juru bicara CBP. 

CBP tidak menyebutkan penyebab gangguan tersebut, tetapi mengatakan tidak ada indikasi yang menunjukkan bahwa gangguan itu berbahaya.

Mengutip laporan Independent, Bandara Internasional John F Kennedy (JFK) di New York dan Bandara Internasional Los Angeles, telah mengkonfirmasi mengalami gangguan. Sementara Time melaporkan, Bandara Internasional San Francisco, Bandara Internasional Dulles, Bandara Internasional Dallas-Fort Worth dan Bandara Internasional O'Hare juga terpengaruh gangguan tersebut.


"Ini perspektif yang lebih baik dari antrian bea cukai di JFK," kata Sarah Baird di akun Twitternya.

"Saya berada di jalur masuk internasional dan jalur reguler memiliki (antrian) beberapa ratus atau bahkan ribuan orang di dalamnya," tambahnya.

Penumpang lainnya di Bandara Dulles, Washington DC, juga memposting keluhan serupa. "Singkatnya, 5.000 lebih penumpang mengantri di Dulles." Tulisnya.

(dob/dob)

Halaman Selanjutnya >>>>




Bagikan Berita Ini

0 Response to "Sistem Komputer Bandara Down, Ribuan Penumpang Terpaksa Antre"

Post a Comment

Powered by Blogger.